Kamis, 23 April 2015

Ridwan Kamil Sang Maestro Desain

Nama Lengkap : Ridwan Kamil
Profesi : -
Tempat Lahir : Bandung
Tanggal Lahir : Senin, 4 Oktober 1971
Zodiac : Balance
 
BIOGRAFI
Mochammad Ridwan Kamil atau biasa dipanggil Emil ini adalah Walikota Bandung periode 2013-2018. Sebelum menjadi walikota, ia bekerja sebagai arsitek, dosen dan aktif sebagai aktivis sosial di Indonesia.
Ia menyelesaikan pendidikan tingginya di jurusan Arsitektur ITB, prestasi gemilangnya membawanya meraih beasiswa untuk melanjutkan studi dan lulus S2 di University of California Berkeley. Kemudian, ia melanjutkan pekerjaan profesional sebagai arsitek di berbagai firma di Amerika Serikat.
Bersama timnya, ia telah mengerjakan lebih dari 50 proyek arsitektur dan urban design di benua Amerika, Timur tengah dan Asia dan meraih penghargaan lebih dari 20 kali.

Bermodalkan ilmu pendidikan Urban Design, ia diangkat sebagai penasihat arsitektur kota Jakarta, penasehat ekonomi kreatif Taiwan dan penasehat pembangunan kota Surabaya.
Kini Ridwan Kamil aktif menjabat sebagai Prinsipal PT. Urbane Indonesia, Dosen Jurusan Teknik Arsitektur Institut Teknologi Bandung, dan juga sebagai Senior Urban Design Consultant SOM, EDAW (Hong Kong & San Francisco), dan SAA (Singapura).

Last update 18 September 2013
Riset dan analisis oleh  Anugrah Yogi Pranata
PENDIDIKAN
  • Tahun 1990-1995: Sarjana S-1 Teknik Arsitektur Institut Teknologi Bandung
  • Tahun 1999-2001: Master of Urban Design University of California, Berkeley

    Inilah Karya-Karya Besar Nan Indah dari Ridwan Kamil

    Salah seorang calon Walikota Bandung, Ridwan Kamil, adalah seorang arsitek. Namanya sudah mendunia, dan karyanya pun bisa dijumpai di mancanegara.

    Melalui firma arsitektur  Urbane, karya cawalkot yang diusung oleh PKS ini tersebar di berbagai daerah Indonesia dan mancanegara. Dari masjid yang terbuat dari batako yang terbuat dari abu letusan gunung merapi, Museum Tsunami di Aceh, Sekolah anti gempa di Pangalengan Bandung, kawasan elit di Kuningan jakarta, superblok di Cina, rancangan kawasan di Syria.

    Tak kurang dari dua puluh penghargaan yang berkaitan dengan karya arsitektur dan tata kota dia raih. Rancangan masjid Al-Irsyad yang ia persembahkan untuk almarhum ayahnya, diganjar Top 5 Best Building of The Year 2010 oleh ArchDaily, dan menjadi satu dari 25 masjid terindah di dunia versi Complex Magazine.

    Mari simak karya-karya indahnya.

     Masjid Al-Irsyad, Kota Baru Parahiyangan


     Museum Tsunami Aceh

     Museum Tsunami Aceh


     The Convergence, Jakarta

0 komentar:

Posting Komentar